Langsung ke konten utama

MENGHIDUPKAN KOMPUTER SECARA REMOTE LEWAT LAN / INTERNET

MENGHIDUPKAN KOMPUTER SECARA REMOTE LEWAT LAN / INTERNET

Sebagian dari Anda mungkin telah mengetahui bagaimana caranya untuk menghidupkan komputer secara remote lewat jaringan. Bagi Anda yang belum mengetahui caranya, dalam artikel ini saya akan mencoba membahas tentang cara menghidupkan satu atau beberapa komputer melalui komputer lain dalam sebuah jaringan LAN dengan menggunakan teknologi  Wake On LAN.

APA ITU WAKE ON LAN ?

Wake-on-LAN (WoL) adalah Teknologi Ethernet standar yang memungkinkan komputer dapat dihidupkan oleh pesan jaringan / network message. Pesan ini dikirim oleh program sederhana yang dijalankan pada komputer lain pada jaringan lokal (LAN). Istilah lainnya adalah Remote Wake-Up (RWU).

BAGAIMANA CARA KERJA WAKE ON LAN

Dengan mengaktifkan fungsi Wake on LAN maka meskipun komputer dalam keadaan OFF pada kenyataannya tidaklah benar-benar mati. Tetapi masih ada koponen hardware yaitu network card yang akan tetap memonitor paket-paket yang diterimanya dari jaringan.
Ketika sebuah paket ajaib (magic packet) diterima, maka akan mengirimkan sinyal yang akan menghidupkan motherboard dan mem-boot up komputer. Magic packet tersebut berisi  byte FF FF FF FF FF FF yang diikuti dengan MAC Address network card tersebut.

SYARAT UNTUK DAPAT MENGGUNAKAN APLIKASI WAKE ON LAN

Untuk menggunakan Wake On LAN, terdapat beberapa syarat yang harus dipenuhi, yaitu kurang lebih sebagai berikut:>
  1. Setiap komputer  harus terhubung ke jaringan yang sama.
  2. Motherboard pada kedua komputer harus mempunyai fitur Wake On LAN dan mengaktifkan Wake On Magic Packet pada properties Network Interface Card seperti gambar dibawah

    wake on magic packet
  3. Komputer target harus dimatikan secara normal, dengan klik tombol Shutdown dan power listrik harus tetap terhubung.

SOFTWARE APLIKASI WAKE ON LAN

Salah satu aplikasi yang memanfaatkan fitur Wake On LAN ini adalah aplikasi Wake On LAN yang dibuat oleh Acquila Technology LLC, https://wol.aquilatech.com/
Wake On LAN by AquilaTech
Aplikasi Wake On LAN dari Aquila Tech ini mempunyai beberapa fitur sbb:
  • Menghidupkan / Mematikan Komputer Secara Remote
  • Melakukan test PING untuk mengetahui status remote komputer
  • Menghidupkan Komputer lewat Internet (install WOL Agent)
  • Melakukan shutdown darurat ke semua komputer yang telah ditentukan
  • Menghidupkan / Mematikan Komputer dalam waktu yang telah ditentukan
Aplikasi Wake On LAN ini bisa dijalankan pada komputer dengan sistem operasi Windows XP, Vista, Windows 7, Windows 8, Windows 8.1, Windows 10, Server 2003, Server 2008 dan Windows Server 2012 R2.

LEAVE A REPLY

Your email address will not be published. Required fields are marked *
 
 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pemograman R Studio

  Metode Numerik Menggunakan R Pengantar Gambaran Isi Buku Cara Berkontribusi dalam Buku Ini Ucapan Terima Kasih Lisensi 1  Bahasa Pemrograman R 1.1  Sejarah R 1.2  Fitur dan Karakteristik R 1.3  Kelebihan dan Kekurangan R 1.4  RStudio 1.5  Menginstall R dan RStudio 1.6  Working Directory 1.6.1  Mengubah Lokasi Working Directory 1.6.2  Mengubah Lokasi Working Directory Default 1.7  Memasang dan Mengaktifkan Paket R 1.8  Fasilitas Help 1.8.1  Mencari Help dari Suatu Perintah Tertentu 1.8.2  General Help 1.8.3  Fasilitas Help Lainnya 1.9  Referensi 2  Kalkulasi Menggunakan R 2.1  Operator Aritmatik 2.2  Fungsi Aritmetik 2.3  Operator Relasi 2.4  Operator Logika 2.5  Memasukkan Nilai Kedalam Variabel 2.6  Tipe dan Struktur Data 2.7  Vektor 2.7.1  Membuat vektor 2.7.2  Missing Values 2.7.3  Subset Pada Vektor 2.7.4  Operasi Matematis Menggunakan Vektor ...

MIGRASI DATABASE DARI SQLite KE MySQL (Part-1)

  MIGRASI DATABASE DARI SQLite KE MySQL (Part-1) Pemakaian yang mana lebih baik dalam membuat database_musik di mysql atau Exel yang cell Cell pada tabel dilakukan operasi fungsi logika matematika. Untuk keperluan membuat database atau tabel yang memerlukan operasi logika atau matematika, seperti yang Anda sebutkan, MySQL jauh lebih baik dibandingkan Excel. Berikut adalah beberapa alasan mengapa MySQL lebih disarankan: 1. **Kapasitas dan Skalabilitas**: MySQL dapat menangani jumlah data yang jauh lebih besar daripada Excel. Ini penting jika Anda berencana untuk menyimpan banyak data atau melakukan operasi yang kompleks di atas data tersebut. 2. **Kekuatan dan Kinerja**: MySQL dirancang khusus untuk memproses query dan operasi basis data dengan cepat. Ini termasuk operasi matematika, logika, dan agregasi data yang umum dilakukan dalam aplikasi. 3. **Fleksibilitas Struktur**: Dalam MySQL, Anda dapat dengan mudah menentukan struktur tabel yang kompleks dan melakukan kueri yang lebih r...

Penerapan Graf dan Logika dalam Perancangan Rangkaian Digital

  Penerapan Graf dan Logika dalam Perancangan Rangkaian Digital dengan Studi Kasus Jam Digital Advertisement dokumen-dokumen yang mirip Aljabar Boolean. IF2120 Matematika Diskrit. Oleh: Rinaldi Munir Program Studi Informatika, STEI-ITB. Rinaldi Munir - IF2120 Matematika Diskrit SISTEM DIGITAL; Analisis, Desain dan Implementasi, oleh Eko Didik Widianto Hak Cipta 2014 pada penulis GRAHA ILMU Ruko Jambusari 7A Yogyakarta 55283 PENGGUNAAN TABEL KEBENARAN DALAM MERANCANG DESAIN DIGITAL MODUL 6 PROYEK PERANCANGAN RANGKAIAN DIGITAL 2. STUDI PUSTAKA Aplikasi Aljabar Boolean dalam Komparator Digital Aljabar Boolean. Adri Priadana Aljabar Boolean. Rinaldi Munir/IF2151 Mat. Diskrit 1 Aljabar Boolean. Bahan Kuliah Matematika Diskrit Implementasi Greedy Dalam Menemukan Rangkaian Logika Minimal Menggunakan Karnaugh Map MATERI PELATIHAN VHDL UNTUK SINTESIS yang paling umum adalah dengan menspesifikasikan unsur unsur pembentuknya (Definisi 2.1 Menurut Lipschutz, Seymour & Marc Lars Lipson dala...